Skip to main content

Tempat Wisata Kota Malang Wajib Kamu Kunjungi

Kota Malang adalah sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Malang dikenal sebagai salah satu kota tujuan pendidikan terkemuka di Indonesia karena banyak universitas dan politeknik negeri maupun swasta yang terkenal hingga seluruh Indonesia dan menjadi salah satu tujuan pendidikan berada di kota ini.
Photo Credit : Detik
Selain itu, Sebutan lain kota ini adalah kota bunga, dikarenakan pada zaman dahulu Malang dinilai sangat indah dan cantik dengan banyak pohon-pohon dan bunga yang berkembang dan tumbuh dengan indah dan asri. Malang juga dijuluki Parijs van Oost-Java, karena keindahan kotanya bagaikan kota "Paris" di timur Pulau Jawa. Selain itu, Malang juga mendapat julukan Zwitserland van Java karena keindahan kotanya yang dikelilingi pegunungan serta tata kotanya yang rapi, menyamai negara Swiss di Eropa.

Malang memang memiliki banyak sekali tempat wisata yang sangat lengkap dan menarik untuk kita kunjungi, karena sebagian daerahnya memang dataran tinggi atau peggunungan dan banyak sekali pemandangan yang sangat indah.

Bagi kalian yang ingin berwisata di kota Malang, berikut ini sudah kami rangkum 20 tempat wisata yang sangat menarik dan patut untuk kita kunjungi.

Museum Angkut
Jika anda berkunjung ke Museum Angkut makan akan membuat kejenuhan langsung segera sirna. Tempat wisata Batu Malang terbaru ini memiliki konsep yang berbeda jika dibandingkan dengan museum yang ada pada umumnya.
Museum Angkut, Malang, Wisata Malang, Jawa Timur
Photo Credit : WisataPedia
Museum angkut dikelola oleh Jawa Timur Park Group dan dibuka sejak 9 Maret 2014 dan menempati lahan seluas 3, 8 hektare. Museum alat transportasi ini menempati tempat outdoor dan indoor untuk memamerkan koleksinya.

Jika museum lain menawarkan benda-benda bersejarah seperti bebatuan zaman purbakala, alat makan zaman dulu, atau mungkin senjata perang, museum ini mengoleksi mobil-mobil tua yang otentik banget. Mobil-mobil tua dari berbagai benua seperti Eropa, Amerika, atau Asia bisa Anda temui disini. Bahkan kendaraan-kendaaran zaman baheula seperti kereta yang ditarik oleh kuda dan sapi pun ada.

Sepintas, jika memasuki museum ini sebenarnya lebih mirip theme park dibandingkan museum. Karena itu, museum ini lebih menarik untuk mengajarkan dan memperkenalkan sejarah dan perkembangan alat angkut kepada anak-anak.

Karena lebih ke arah theme park, maka di Museum Angkut kita bisa merasakan aneka pertunjukan. Jadwal pertunjukan Museum angkut diantaranya, WELCOME TO GANGSTER TOWN yang dilakukan pada (2.00 – 2.30 pm). Adapula SUPER HERO COSTUME pada pukul 3.00 – 3.30 pm. Lalu ada MUSEUM ANGKUT+ MOVIE STAR STUDIO PARADE pada pukul 5.00 sore pada setiap weekend dan highseason. Serta THREE ELEMENTS SHOW pada 7.45 malam.
Museum Angkut, Malang, Wisata Malang, Jawa Timur
Photo Credit : Google
Harga tiket di museum angkut pada hari senin-kami sebesar Rp. 60.000 sedangkan pada Jumat-Minggu dan tanggal libur lainnya Rp. 80.000. Anda juga bisa membeli tiket terusan antara Museum Angkut dengan D’topeng Kingdom seharga Rp. 70.000 ata Rp. 90.000 untuk akhir pekan dan tanggal libur.

Sedangkan untuk Anda yang datang dengan rombongan, harganya tetap sama tetapi untuk pembelian 30 tiket akan diberikan gratis 1 tiket.

Tidak hanya itu, karena daya tarik museum angkut ini adalah koleksinya, maka mereka juga menarik tiket untuk kamera. Kamera yang dikenai tiket adalah DSLR, Polaroid, Handycam, Kamera Digital, dsb. Sedangkan untuk handphone kamera tentu saja tidak termasuk. Tiket kamera sebesar Rp. 30.000/kamera.

Mata Air Sumber Sirah
Malang memiliki tempat wisata yang masih terbilang baru, Nah bagi kamu yang suka wisata air tidak ada salahnya untuk mencoba salah satu destinasi tempat wisata yang satu ini, namanya adalah Sumber Sirah, wisata ini terletak di Desa Sumber Jaya, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang. Sumber Sirah merupakan wisata sumber air tawar yang sangat jernih, dimana Anda bisa berenang sambil snorkeling.
Mata Air Sumber Sirah, Malang, Jawa Timur, Wisata Malang
Photo Credit : Javmen
Kolam mata air alami itu dialirkan ke sawah-sawah penduduk yang ada sepanjang aliran sungai yang terbentuk itu. Aliran air tersebutlah yang oleh pengelola setempat dimanfaatkan untuk dijadikan lintasan river tubing, aktivitas mengapung diatas ban dalam dan bergerak mengikuti arus sungai hingga pada titik tertentu, yang oleh pengelola setempat diberikan sebuah bambu besar sebagai pembatasnya.

Keistimewaan yang membuat mata air ini hits dikalangan muda mudi Malang yaitu pemandangan menakjubkan keindahan ganggang hijau di dasarnya. Jika Anda datang kesini, jangan lupa siapkan pakaian renang, snorkel, serta kamera tahan air, soalnya Anda bakal ketagihan main air di sini.

Bagi Anda yang sedang mencari tempat wisata di Malang yang gratis, mata air ini bisa menjadi pilihan karena tidak ada biaya tiket masuk alias tanpa dipungut biaya. Namun ada yang menyewakan ban untuk berenang. Ban ukuran dewasa seharga Rp. 3000 dan untuk ukuran anak anak Rp. 2000. 

Teluk Bidadari
Jika bicara soal wisata air dimalang memang mungkin tidak ada habisnya, kali ini tempat wisata yang ketiga yang wajib kamu kunjugi di kota Malang adalah Teluk Bidadari.
Teluk Bidadari, Malang, Wisata Malang, Jawa Timur
Photo Credit : Detik
Teluk Bidadari sendiri adalah sebuah spot (genangan) berbentuk lingkaran dengan warna air biru kehijauan. Letaknya berada satu area dengan Pantai Mbehi. Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin menghilangkan penat dari rutinitas harian. Selain itu, suasananya yang masih sangat sepi juga sangat pas untuk berkontemplasi.

Nah, bila kamu ingin ke Teluk Bidadari kamu bisa langsung ke Pantai Mbehi. Lokasinya ada di Desa Sumberbening, Kecamatan Bantur, Malang. Pantai Mbehi persis di sebelah barat Pantai Sugu. Kamu akan membutuhkan waktu 30 menit dari Pantai Sugu untuk ke Pantai Mbehi dengan melalui track hutan dengan jalan setapak. Sepanjang perjalanan, kamu akan disuguhkan suasana hutan yang masih sangat asri yang akan mengusir rasa lelah kamu. Area ini masih dalam kawasan hutan lindung daerah Bantur.

Pantai Batu Bengkung
Pantai Batu Bengkung yang terletak di desa Gajah Rejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang
ini menyuguhkan panorama tebing-tebing karang yang indah plus ombak besar khas pantai selatan. Anda memang tidak bisa berenang di sini, tapi pemandangannya sangat menggoda untuk dinikmati dan ditangkap lewat kamera.
Pantai Batu Bengkung, Malang, Jawa Timur, Wisata Malang
Photo Credit : Javmen
Pantai Batu Bengkung juga termasuk salah satu tempat wisata camping di Malang favorit anak muda. Adanya fasilitas parkir 24 jam, toilet, dan juga warung membuat pantai ini relatif nyaman untuk dijadikan sebagai tempat camping.

Keindahan sunset di pantai ini patut untuk tidak kita lewatkan dengan pesisir yang menghadap langsung ke arah barat, Pantai Batu Bengkung pantas dijadikan pilihan yang tepat untuk berburu sunset cantik di Malang. Apalagi saat airnya surut, Anda dapat mengabadikan karang sebagai foreground dengan latar matahari terbenam yang eksotis.
Pantai Batu Bengkung, Malang, Jawa Timur, Wisata Malang
Photo Credit : Javmen
Harga tiket masuknya juga cukup murah meriah yaitu Rp 5.000 untuk setiap pengunjung. Tidak ada biaya tambahan ketika camping. Tarif parkir sepeda motor Rp 5.000 / motor. Jika menginap dibebankan Rp 10.000 / motor.

Comments

Popular posts from this blog

Misteri Emas dan Kutukan Danau Segara Anak Gunung Rinjani

Danau Segara Anak merupakan salah satu tempat wisata di kawasan taman nasional Gunung Rinjani Nusa Tenggara Barat, Danau yang terletak di ketinggian kurang lebih 2000 mdpl dan luas sekitar 1.100 ha dengan kedalaman 230 m ini mungkin memang sudah tidak asing lagi bagi para pecinta alam terutama mereka yang hobi mendaki gunung. Photo Credit : Google Danau  Segara anak ini memang memiliki pemandangan yang sangat indah, maka dari itu Danau Segara anak menjadi salah satu tempat yang wajib kita kunjungi jika kita berada di Lombok. Photo Credit : Google Tak hanya memiliki pemandangan yang indah tentunya beberapa tempat wisata seperti ini juga memiliki beberapa kisah misteri, salah satunya adalah adanya emas. Menurut masyarakat setempat emas tersebut tidak boleh di ambil jika tidak ingin bernasib buruk. Sudah ada beberapa orang yang mencoba mengambil emas-emas itu dan berakhir dengan penyesalan.  Mitos atau Fakta? Sebagian dari kita mungkin tidak percaya begitu saja kalau di

Menelusuri Uniknya Bentuk Lonceng Dari Neraka

Mendengar kata neraka memang sangat mengerikan, namun jika kita melihat tempat wisata yang satu ini dijamin kita akan sangat kagum dengan keindahanya, disini kita akan menyelam dan melihat bagaimana uniknya bentuk-bentuk lonceng dari neraka. Photo Credit :  InspiredToDive Tempat wisata yang terletak di  Sebelah barat Puerto Morelos, Semenanjung Yucatan, Meksiko ini diberi nama Cenote Zapote, yang merupakan sebuah sinkhole yang terbentuk secara Alami dar reruntuhan Dan membentuk sumur Raksasa genangan air berwarna biru. Photo Credit :  InspiredToDive Cenote berarti sinkhole. Sementara Zapote diambil dari nama pohon sapote yang tumbuh di sekitar Cenote Zapote tersebut . Meskipun memiliki kedalaman 30 meter, cenote ini memiliki pemandangan yang sangat luar biasa, jika kita menyelam kita akan melihat bagaimana dinding-dindingnya dihiasi oleh lonceng-lonceng dari neraka yang berbentuk unik. Lonceng inilah yang membuat para wisatawan berbondong-bondong untuk melihatnya

Melihat Keindahan Dubai Dari Atas Awan

Siapa sih yang tidak kenal Dubai,  Kota yang terletak di Uni Emirat Arab dan sangat identik dengan sumber daya alamnya berupa minyak bumi. Kebanyakan orang beranggapan bahwa Dubai menjadi kota kaya karena berada di Teluk Arab yang memiliki sumur minyak bumi yang melimpah. Namun, anggapan kebanyakan orang itu salah, karena pendapatan kota itu yang menyumbang sekitar $ 100.000.000.000 bagi pendapatan negaranya, ternyata berasal dari bisnis real estate, perusahaan penerbangan dan pelabuhan.  Nah selain itu sebagai salah satu negara kaya raya Dubai juga memiliki banyak sekali tempat wisata dan menjadi tujuan wisatawan Dunia. Apalagi di bulan ini kota di negara kaya minyak yang terletak di sepanjang pantai selatan Teluk Persia di Jazirah Arab ini tengah memasuki musim dingin. Kabut tebal pun turun menyelimuti gedung-gedung mewah pencakar langit setiap pagi hari, wow keren bukan. Nah berikut ini adalah beberapa foto-foto keindahan Dubai jika dilihat dari gedung pencakar langit.